Cart Website Marketing
Jasa Pembuatan Website
Jasa Toko Online
Marketing Online
Jasa SEO
Social Media Marketing
Online Operational
Jasa Foto Produk
Google Adwords
Semua Jasa Wolacom
Tips Bekerjasama Dengan Rekan Kerja yang Baru Part 2

Tips Bekerjasama Dengan Rekan Kerja yang Baru Part 2

Berikut Wolacom sajikan kelanjutan dari tips bekerjasama dengan rekan kerja yang baru. Untuk artikel Sebelumya dapat Anda Baca disini

5. Mengatur Reaksi

Jika Anda bekerja dengan seseorang yang tidak familiar, Anda mungkin akan menjadi lebih sensitif pada rintangan dan tantangan yang muncul. Misalnya saat rekan kerjamu membuat kesalahan atau lupa akan tugasnya, Anda akan lebih sulit untuk tetap tenang daripada dengan rekan kerja yang sudah kamu kenal.

Sebelum Anda bereaksi pada hal-hal yang mengagetkan, coba pikirkan kembali. Penting untuk mengatur reaksi dan logika dalam menghadapi situasi sebelum merespon. Anda bisa saja membuat kesan buruk dengan memperlihatkan kebencian yang dapat merusak hubungan kerja. 

6. Menjaga Tanggung Jawab

Karena kalian dalam tim memiliki gaya bekerja yang berbeda-beda, masing-masing harus memiliki sistem sendiri agar tetap stick on. Namun jika rekan kerjamu tidak memahami sejarah kerja anggota lainnya, sangat penting bagi semuanya untuk tetap menjaga tanggung jawab kerja.

(Baca juga : Resiko Bisnis yang Harus Dihadapi Oleh Wirausahawan)

7. Perbanyak Feedback

Feedback merupakan elemen yang penting dari hubungan kerja dengan orang-orang yang kurang dikenal. Tidak mungkin Anda dapat mengerti apa tanggapan mereka tentang pekerjaanmu jika mereka tidak mengatakannya padamu. Memberikan feedback yang jelas menjadi cara terbaik untuk mengkomunikasikan informasi ini. Berikan feedback pada rekan kerja cara regular selama masa pengerjaan project sehingga mereka memiliki waktu untuk belajar dan memperbaiki sebelum Anda melakukan terlalu banyak perubahan.

8. Tentukan Reward Bersama

Anda dan rekan kerja bisa merencanakan sebuah dinner atau outing, atau mungkin sesederhana membeli hadiah untuk dinikmati bersama. Reward memiliki paling tidak 2 manfaat. Yang pertama, reward akan membuat tim tetap termotivasi untuk menyelesaikan pekerjaan sebaik mungkin. Kedua, dengan adanya hadiah maka akan merekatkan hubungan antar anggota tim Akan menjadi pengalaman bersama yang bisa dibagi.

Apakah itu bekerja dalam tim atau sendiri, bekerja dengan rekan kerja baru bisa jadi hal yang sulit dilakukan. Namun menemukan cara untuk bekerja dengan orang baru adalah skill penting dalam dunia kerja/profesional. Anda bisa menemukan cara baru dalam bekerja dapat meningkatkan produktifitas dan efektifitas kerja.

Sumber: http://blog.jobs.id

Dunia profesional kadang menuntut kita untuk bekerja bersama...

Membuka usaha menjadi seorang reseller toko online sebenarny...

“bagaimana cara membuat konten yang disukai oleh pembaca dan...

Bagi sebagian besar pengusaha saat ini, membuat nama perusah...

Memiliki identitas merek yang kuat menjadi kunci keberhasila...

Send Message